KEDIRI – ANY warga Kabupaten Malang tertangkap tangan mencuri sepeda motor N-Max milik Yulianto, warga Desa Branggahan Kecamatan Ngadiluwih, Sabtu (13/01). Pelaku keadaan terdesak dikejar massa, justru berlagak membeli rokok di warung milik Mardiono, merupakan Ketua RT setempat.
Mendapat laporan masyarakat, anggota Unit Reskrim Polsek Ngadiluwih segera datang ke lokasi. “Kasus ini akan kami kembangkan. Apalagi ditemukan sejumlah KTP dan pelaku merupakan residivis. Saat ini proses tindaklanjut Unit Reskrim Polsek Ngadiluwih,” jelas Kapolres Kediri AKBP Bimo Ariyanto.
Dari keterangan Mardiono, kejadian ini berlangsung sekira pukul 09.00wib. Korban berniat membeli pisang untuk burung peliharaannya. “Dari keterangan warga, pelaku sudah lalu lalang nampak mengamati situasi dan kondisi sekitar, sambil berpura-pura telepon,” terang Ketua RT.
Melihat motor korban parkir dan kunci masih menancap, pelaku kemudian berusaha menyalakan mesin. Namun dicoba beberapakali mesin motor tidak segera menyala. Korban melihat ada orang lain naik sepeda motornya, langsung berteriak maling.
“Saat korban berteriak, pelaku malah masuk ke warung berlagak membeli rokok, mungkin karena panik dan takut ketahuan,” jelasnya
Setelah pelaku berhasil digagalkan aksinya, pelaku kemudian diamankan di rumah Ketua RT. Saat digeledah polisi, ditemukan sejumlah identitas yang bukan atas nama dirinya. “Juga ditemukan tiket bis dan tiket kereta api,” terang sejumlah warga di lokasi kejadian.
Hingga berita ini diturunkan, Unit Reskrim Polsek Ngadiluwih masih melakukan pengembangan. Karena diduga kuat, pelaku telah melakukan sejumlah kasus pencurian sepeda motor di sejumlah tempat. Informasi awal didapat, rupanya pelaku pernah melakukan pencurian motor dan dijebloskan ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas)
Jurnalis : Wildan Wahid Hasyim Editor : Nanang Priyo Basuki