KEDIRI – Hilang fokus di menit Akhir, Persik Kediri kembali gagal meraih kemenangan setelah ditahan imbang 2-2 oleh PSM Makassar dalam laga yang digelar di Stadion Soepriyadi, Blitar, Selasa (11/03). Hasil ini memperpanjang puasa kemenangan Macan Putih menjadi sembilan laga beruntun.
Laga berlangsung sengit sejak menit awal. Persik tampil agresif melalui duet Khanafi dan Ze Valente yang beberapa kali mencoba mengancam pertahanan PSM. Namun, justru tim tamu yang lebih dulu membuka keunggulan lewat gol bunuh diri Rohit Chand di menit ke-16.
Unggul satu gol, PSM semakin percaya diri dan beberapa kali mengancam lewat aksi Balotelli, tetapi kiper Leo Navacchio tampil solid di bawah mistar.
Persik yang tertinggal mencoba bangkit. Yusuf Meilana dan Khanafi beberapa kali merepotkan lini pertahanan PSM. Upaya mereka akhirnya membuahkan hasil di menit ke-44, ketika Ze Valente mencetak gol indah melalui eksekusi tendangan bebas. Skor 1-1 menutup babak pertama.
Memasuki babak kedua, Macan Putih memasukkan Abiyoso menggantikan Dede Sapari untuk menambah daya gedor.
Pergantian ini terbukti efektif. Persik akhirnya berbalik unggul pada menit ke-60 lewat sontekan Vava Yagalo yang memanfaatkan bola liar hasil tendangan Ze Valente.
Unggul 2-1, Persik tampil lebih dominan dan terus menggempur pertahanan Laskar Juku Eja. Kombinasi Majed Osman, Abiyoso, dan Khanafi berkali-kali merepotkan lini belakang PSM, tetapi kiper Reza Arya tampil sigap menggagalkan peluang demi peluang.
Menjelang akhir laga, pelatih Persik memasukkan Hugo Samir menggantikan Khanafi untuk menyegarkan lini depan. Namun, kemenangan yang sudah di depan mata sirna akibat kelengahan di menit akhir.
Pada masa injury time, Abdul Rahman mencetak gol penyama kedudukan bagi PSM melalui sontekan jarak dekat. Skor 2-2 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.
jurnalis : Sigit Cahya Setyawan