KEDIRI – DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Kediri membagikan bantuan sosial berupa ratusan nasi kotak (rice box) kepada warga berada di sepanjang jalan protokol. Program yang dilabeli ‘Rice Box Solidaritas Kemerdekaan’, dijelaskan Ronny Siswanto selaku Ketua DPD, merupakan bentuk kepedulian partai dengan mengusung semangat kepahlawanan di Bulan Agustus.
Ratusan rice box telah dibagikan selama bulan ini, jelas Ronny Siswanto saat dikonfirmasi Jumat (27/08). Menurutnya, program digagas DPP bertujuan untuk membantu warga terdampak pandemi dan membantu sedang menjalankan isolasi mandiri.
“Kegiatan ini menindaklanjuti program DPP PSI Pusat, sudah dua minggu ini kami membagikan rice box kepada masyarakat. Baik yang menjalani isoman maupun yang terdampak pandemi. Ratusan rice box per-hari kami bagikan secara door-to-door. Tiap hari dilakukan pada tiga kecamatan di Kota Kediri,” jelasnya.
Menu disajikan pun berbeda setiap harinya, yang menarik dibeli dari sejumlah warung agar perekonomian masyarakat di tengah pemberlakuan PPKM Level 4 turut terbantu. Selain itu, imbuh Ketua DPD PSI Kota Kediri, juga digelar pembagian ribuan masker gratis.
Sambutan positif diberikan sejumlah warga yang mendapatkan bantuan. Menurut Sutikno, salah satu tukang becak ditemui di kawasan Stasiun Kediri, mengucapkan terima kasih kepada pengurus PSI Kota Kediri. “Apalagi ini masa pandemi, cari penumpang juga sepi. Kami bekerja kan untuk mencari nafkah buat menghidupi keluarga,” terangnya.
Editor : Nanang Priyo Basuki