KEDIRI – Segala upaya dilakukan DPD Partai NasDem Kabupaten Kediri dalam menyukseskan program pemerintah terkait percepatan vaksinasi. Bertempat di Balai Desa Asmorobangun Kecamatan Puncu, Selasa (16/11), kembali digelar Sentra Vaksinasi Nasdem Peduli. Yang menarik, disediakan sejumlah doorprize bagi penerima manfaat vaksin
Seperti kegiatan sebelumnya, program vaksinasi digelar Partai NasDem selalu mendapatkan respon dari warga setempat. 300 dosis Vaksin Pfizer disediakan bagi warga Puncu dan sekitarnya. Hadir dalam acara ini, Ketua DPD PPartai NasDem, Lutfi Mahmudiono, Camat Puncu Hadi Muljo dan perwakilan TNI Polri. Diterangkan Ketua Satgas Sentra Vaksin, Khusnul Arif. Pelaksanaan vaksinasi kali ini memang lain dari kegiatan sebelumnya.
“Kali ini dengan mendapatkan vaksin juga berhak mendapatkan undian door prize. Tujuan utamanya mengajak warga agar segera divaksin. Berdasarkan data, bagi warga di Desa Asmorobangun telah tervaksin sudah mencapai 70%. Kami berharap segera tuntas agr masyarakat segera divaksin,” jelas Kakak Pipin sapaan akrabnya.
Dikonfirmasi disela-sela kegiatan, Camat Puncu, memberikan apresiasi atas kegiatanini. “Saya sangat mengapresiasi kegiatan vaksinasi dari manapun, yang tujuannya membantu program pemerintah dalam percepatan vaksinasi. Seperti dilakukan Partai Nasdem kali ini. Saya ucapkan terima kasih kepada Partai Nasdem yang peduli kepada masyarakat guna membantu pemerintah untuk percepatan vaksinasi ini,” ucapnya.
Dibenarkan Sunardi selaku Kades Asmorobangun, bahwa ada penambajan 222 orang warganya yang mendapatkan vaksin pada acara ini, sementara sisanya akan pada kesempatan berikutnya karena kondisi kesehatan. “Warga kami sudah tervaksin 70%. Hari ini ada penambahan vaksin 222 orang dari total 256 warga yang mendaftar. Sisanya belum bisa melakukan vaksin karena kondisi badan kurang sehat,” terang Kades Sunardi.