KEDIRI – Menjelang Hari Jadi Polisi Wanita (Polwan) ke-73, Polres Kediri Kota melaksanakan upacara ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kota Kediri dilanjutkan bakti sosial kepada pembuat jamu tradisional, Kamis (26/08). Dipimpin Kabag Perencanaan Kompol Siti Munawaroh S.H. diikuti seluruh anggota Polwan Polres Kediri Kota.
Mengusung tema ‘Transformasi Polri Yang Presisi Polwan Siap Mendukung Percepatan Penanganan Covid-19 untuk Masyarakat Sehat dan Pemulihan Ekonomi Nasional, Menuju Indonesia Maju’. Digelar upacara dilanjutkan ziarah ke makam para pahlawan.
“Menjelang peringatan HUT Polwan ke-73, seluruh Polwan di Polres Kediri Kota memberikan penghormatan dan menaburkan bunga di makam para pahlawan yang berjuang demi kemerdekaan bangsa Indonesia “ ucap Kasubag Humas Polres Kediri Kota AKP Ni Ketut S. SH. Acara dilanjutkan mengunjungi pelaku UMKM di Kelurahan Ngampel Kecamatan Mojoroto menyampaikan bantuan sembako.
Kepala Kelurahan Ngampel Kuswanto S.Sos MM., menyampaikan terima kasih atas pelaksanaan bakti sosial untuk pengrajin jamu, petani dan kelompok buruh terdampak Covid-19. Ketua paguyuban jamu, Dwi Winarti juga ucapkan terima kasih atas kepedulian para Polwan. “Kami sehari-harinya sebagai pembuat jamu juga terdampak Covid-19. Kami ucapkan selamat HUT Polwan yang ke-73 semoga sukses,” ucapnya.
Jurnalis : Yusril Ihsan Editor : Nanang Priyo Basuki