KEDIRI – Bersama keluarga didampingi Komisioner KPU Propinsi dan Kabupaten Kediri, Hasyim Asy’ari, S.H., M.Si., Ph.D., Ketua KPU RI secara khusus sowan ke KH. Jauharal Nehru. Pengasuh Pondok Pesantren Roudlotul Ulum berada di Desa Kencong Kecamatan Kepung Kabupaten Kediri, Kamis (11/04).
Kedekatan Gus Mahu demikian sapaan akrab KH. Jauharal Nehru sosok ulama kharismatik dengan Ketua KPU memang telah terjalin cukup lama. Apalagi sebelum menjadi Ketua KPU, sarat dengan pengalaman organisasi di lingkungan Nahdlatul Ulama di wilayah Jawa Tengah.
Dalam pertemuan tersebut, Hasyim meminta dukungan dan doa agar pelaksanaan Pilkada Serentak rencana digelar 27 November nanti berjalan sesuai harapan. Dia pun juga mengucapkan terima kasih telah diberi saran dan bantuan saat Pemilihan Legeslatif dan Pilihan Presiden.
“Pak Hasyim adalah satu sosok dibesarkan di lingkungan Nahdlatul Ulama. Kami telah lama cukup akrab dan selama ini kerap menjalin komunikasi,” ungkap Gus Mahu dikonfirmasi usai pertemuan.
Amanah Disampaikan Gus Mahu

Sejumlah amanah disampaikan dalam pertemuan tersebut, termasuk harapan agar Komisioner KPU wilayah Jawa Timur dan Kediri. Untuk diisikan para anggota yang berkualitas dan mampu menjaga amanah dengan baik.
“Tadi kami sampaikan, saat ini tengah dilakukan seleksi pengisian komisioner di seluruh Indonesia. Saya minta kepada Pak Hasyim, agar diisi anggota memiliki kemampuan, menjunjung tinggi prinsip transparansi, akuntabilitas, dan profesionalitas dalam menjalankan tugasnya. Dapat bekerja secara independen dan tidak terikat pada kepentingan politik tertentu,” tegas beliau.
Ditambahkan Gus Mahu, bagi calon terpilih harus mampu menjaga netralitas dan tidak terlibat dalam konflik kepentingan yang dapat merugikan integritas lembaga. Bila semua terpenuhi, maka mampu menumbuhkan kepercayaan masyarakat selaku pemilih.
“Dengan modal di atas, maka pelaksaan Pilkada serentak yaitu Pemilihan Gubernur Jawa Timur dan pemilihan kepala daerah di Kediri akan berjalan aman, lancar dan sukses,” imbuh Pengasuh Ponpes Roudlotul Ulum.
Pada kesempatan tersebut, Hasyim Asy’ari secara khusus ziarah ke komples makam Auliya’ tempat peristirahatan terakhir KH. Syairozi bersama keempat putranya merupakan K. Sholhah, KH. Ahmadi, KH. Abdul Hadi dan KH. Zamrodji, merupakan perintis dan pendiri Ponpes Roudlotul Ulum.
editor : Nanang Priyo Basuki