ArtMagz
  • Home
  • Inspirasi
  • Peristiwa
  • Pendidikan
  • Rubrikasi
  • Tentang
  • Login
No Result
View All Result
Kediri Tangguh
  • Home
  • Inspirasi
  • Peristiwa
  • Pendidikan
  • Rubrikasi
  • Tentang
No Result
View All Result
Kediri Tangguh
No Result
View All Result
Home Inspirasi

Pemkot Kediri Fasilitasi Pelaku UMKM Daftarkan Merek Dagangan

31 Januari 2025
in Inspirasi
26
SHARES
60
VIEWS
Share WhatsappShare FacebookShare Twitter

KEDIRI – Menyadari pentingnya perlindungan terhadap merek dagang bagi pelaku UMKM, Pemerintah Kota Kediri melalui Dinkop UMTK berkolaborasi dengan Dinkop UKM Provinsi Jawa Timur menggelar kegiatan Bimbingan dan Konsultasi Hak Kekayaan Intelektual (HKI) Merek, Jumat (31/1) di Ruang Pertemuan Dinkop UMTK.

Diikuti sebanyak 25 peserta yang merupakan pelaku UMKM, kegiatan ini menghadirkan pemateri dari Dinkop UKM Provinsi Jawa Timur, Anton Widodo Heru Mulyo.

Dijumpai usai membuka kegiatan, Kepala Dinkop UMTK Kota Kediri Bambang Priyambodo mengatakan. Kegiatan ini merupakan bagian penting bagi para peserta sebagai upaya untuk lebih memahami, melindungi, dan memanfaatkan kekayaan intelektual. Khususnya merek dagang yang sangat vital bagi perkembangan dunia usaha.

“Merek bukan hanya simbol atau identitas sebuah produk atau jasa, tetapi juga merupakan aset berharga yang bisa mendukung daya saing di pasar,” jelasnya.

Berita Terkait

Hari Keempat Penyerahan Banmod Tahap II, Pelaku Usaha Diingatkan Jual Produk Berkualitas

30 November 2023
79

Seiring dengan pesatnya perkembangan dunia usaha dan digitalisasi yang semakin luas, penting bagi setiap pelaku usaha, baik yang berskala besar maupun UMKM menyadari pentingnya perlindungan terhadap merek.

Pelaku UMKM yang mendaftarkan HKI merek tentunya akan memperoleh perlindungan hukum bagi usaha dan produknya,.

“Melalui acara ini, kami berharap para peserta dapat memperoleh pemahaman yang lebih dalam mengenai proses pendaftaran merek, hak-hak yang dimiliki oleh pemilik merek, serta cara-cara untuk melindungi merek dari potensi pelanggaran,” terang Bambang.

Dengan mengikuti kegiatan ini, Bambang berharap para peserta memperoleh panduan yang bermanfaat untuk memperkuat posisi merek dagang mereka di pasar.

Selain itu memperoleh output kegiatan berupa legalitas UMKM yang semakin banyak, meningkatkan kepercayaan konsumen terhadap produk UMKM serta akses pemasaran yang lebih luas.

“Melalui bimbingan ini, kami ingin mendorong lebih banyak pelaku usaha, khususnya UMKM untuk lebih aktif mendaftarkan merek mereka dan mendapatkan perlindungan hukum yang sah,” pungkasnya.

Adapun untuk proses penjaringan peserta, Bambang menerangkan penjaringan dilakukan secara _online_ melalui link pendaftaran yang diunggah di media sosial.

Sesuai arahan dari Dinkop UKM Provinsi Jawa Timur, penjaringan peserta didasarkan pada beberapa kriteria antara lain memiliki keaslian merek dagang, memiliki NIB dan produk yang jelas.

“Setelah kegiatan ini, para peserta akan mendapatkan fasilitasi proses pengurusan HKI, fasilitasi halal baik self declare maupun reguler, pengurusan merk dan izin edar. Semua fasilitasi ini akan didapatkan peserta secara gratis,” ujarnya.

Sambutan positif diutarakan Yeni Gitawati pemilik usaha Madumongso Mak Ti. Ia mengucap syukur dan rasa terima kasihnya karena bisa menjadi salah satu peserta.

“Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk UMKM dan sangat membantu kami. Semoga ke depan acara seperti ini bisa membuat UMKM khususnya di Kota Kediri bisa lebih maju, berkembang dan membuat UMKM go internasional,” ujarnya.

Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Kediri
Tags: Bantuan Modal untuk Pelaku UMKMHak Kekayaan IntelektualPemerintah Kota Kediri Dinas Koperasi UMTK
SendShare10Tweet7
Previous Post

Laga Perdana 16 Besar, Persedikab Bermain Imbang Lawan Mitra Surabaya

Next Post

Penyelesaian Akhir Kurang Maksimal, Persik Berbagi Poin dengan Barito Putera

Berita TerkaitLainnya

Inspirasi

Hari Keempat Penyerahan Banmod Tahap II, Pelaku Usaha Diingatkan Jual Produk Berkualitas

by kediritangguh
30 November 2023
79

KEDIRI - Penjabat (Pj) Wali Kota Kediri Zanariah kembali menyalurkan Bantuan Modal Tahap II DBHCHT tahun 2023 ke pelaku usaha...

Read moreDetails
Next Post

Penyelesaian Akhir Kurang Maksimal, Persik Berbagi Poin dengan Barito Putera

Berkas Dua Oknum LSM Hadang Kajari Kabupaten Kediri Telah Lengkap, Segera Dilimpahkan Pengadilan

foto : inter kediri

Ditahan Imbang Persebo, Pelatih Inter Kediri Mengaku Kecewa Performa Anak Asuhnya

Rekomendasi

foto : Rohmat Irvan Afandi

Study Tour Rp800 Ribu untuk Siswa Kelas 7 SMPN 2 Ngasem, Diduga Ada Unsur Pemaksaan dan Kepentingan Tertentu

16 Juni 2025
20.9k
foto : Sigit Cahya Setyawan

Massa Kembali Geruduk BRI Kediri, Bongkar Dugaan Sindikat KUR yang Rugikan Warga

10 Juni 2025
18.4k
foto : Sigit Cahya Setyawan

Warga Pasang Spanduk Penolakan, Akses Jalan Utama Terancam Tertutup Proyek Tol Kediri-Tulungagung

10 Juni 2025
29.7k
foto : istimewa

Donasi Kontroversial di Acara 1 Muharram Pemkot Kediri: Rekening Pribadi Kepala Disperindag Dipertanyakan

20 Juni 2025
4.3k

Kediri Siap Jadi Tuan Rumah Muskomwil IV APEKSI ke-13, Wali Kota Pastikan Semua Persiapan Matang

11 Juli 2025
515
foto : Anisa Fadila

Malam Penuh Haru di Kediri: Estafet Kepemimpinan Kapolres Disambut Hangat Dua Kepala Daerah

11 Juli 2025
434
foto : Anisa Fadila

Tangis Haru Warnai Farewell Parade, Kapolres Kediri Kota Berganti Kepemimpinan

11 Juli 2025
94

Pemkab Kediri Resmikan Penggunaan Aset untuk Sekolah Rakyat, Mbak Dewi: Muliakan Anak Lewat Pendidikan

11 Juli 2025
53
Kediri Tangguh | Akurat dan Terpercaya

© 2025 Kediri Tangguh
Akurat dan Terpercaya

Jelajahi Kediri Tangguh

  • Home
  • Inspirasi
  • Peristiwa
  • Pendidikan
  • Rubrikasi
  • Televisi
  • Tentang Kami

Ikuti Kami

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
No Result
View All Result
  • Home
  • Inspirasi
  • Peristiwa
  • Pendidikan
  • Rubrikasi
  • Televisi
  • Tentang Kami

© 2025 Kediri Tangguh
Akurat dan Terpercaya