kediritangguh.co

Jalan Sehat, Senam Lansia hingga Pengobatan Gratis Meriahkan HUT RSUD SLG ke-6 Tahun

Penyerahan hadiah utama jalan sehat HUT RSUD SLG (humas)

KEDIRI – Dalam rangka perayaan HUT Ke-6 Tahun, RSUD SLG yang mengusung tema “RSUD SLG – Semakin Maju dan Berkembang Dalam Pelayanan Masyarakat”. Bertujuan semakin mendekatkan diri dan erat membaur dengan seluruh lapisan masyarakat. Dlam upaya meningkatkan kualitas kesehatan kepada masyarakat di Kediri dan sekitarnya.

Diikuti sedikitnya 3.000 peserta, baik dari karyawan dan masyarakat sekitar rumah sakit milik Pemerintah Kabupaten Kediri. Kegiatan diawali pukul 06.00 dengan senam bersama, kemudian dilanjutkan jalan santai.

Jalan Sehat RSUD SLG

Sebelum pengundian hadiah utama berupa satu unit sepeda motor, dr. Tony Widyanto selaku Direktur RSUD SLG melakukan pemotongan tumpeng. Sebagai tanda rasa syukur seluruh karyawan rumah sakit atas segala yang telah dilalui, hingga usia yang ke 6 ini.

“Disertai doa semoga, RSUD SLG dapat semakin maju dan berkembang dalam pelayanan,” ungkap dr. Tony

Untuk memeriahkan acara, peserta jalan sehat juga dihibur live music dan beberapa doorprize. Disampaikan dr. Tony, bahwa rangkaian HUT RSUD SLG digelar berbagai kegiatan. “Bakti sosial kesehatan untuk warga di 4 desa, Maesan, Kanyoran, Kalirong dan Cerme dengan peserta 800 orang warga setempat. Kemudian jalan sehat digelar saat ini dan senam lansia,” jelasnya.

Besar harapan, dengan rangkaian seluruh kegiatan tersebut. Dapat semakin mendekatkan diri dengan masyarakat dan menjadi penyelenggara pelayanan kesehatan yang semakin maju dan berkembang.

editor : Nanang Priyo Basuki
Exit mobile version