Site icon kediritangguh.co

Fraksi Partai NasDem Dorong Pemkab Gunakan Gedung SKB Untuk Rumah Sakit Darurat Sementara

Ruangan di RS Kabupaten Kediri telah penuh (Kintan Kinari Astuti)

KEDIRI – Seiring lonjakan jumlah pasien terkonfirmasi positif, dimana ruangan di rumah sakit telah penuh. Fraksi Partai NasDem mengusulkan Gedung Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kabupaten Kediri berada di Grogol, dijadikan Rumah Sakit Darurat Sementara (RSDS). “Karena ini sifatnya emergency harus segera direalisasikan,” ucap Antok Prapungkajaya, Juru Bicara Fraksi Partai NasDem saat dikonfirmasi, Jumat (30/07).

Berdasarkan data, jumlah penduduk di Kabupaten Kediri, mencapai 1,6 juta jiwa. Sementara tinggal di Barat Sungai Brantas, berada di lima kecamatan, mencapai 350 ribu jiwa. “Dengan jumlah penduduk sebanyak itu di barat sungai, maka perlu terkoneksi rumah sakit. Makanya dalam rapat RPJMD Selasa besok, kami usulkan didirikan rumah sakit permanen,” terang Ketua Komisi III DPRD.

Kajian perlu diperhatikan, jelas Antok Prapungkajaya, bukan hanya masalah ketersedian obat. Namun segera memutuskan mendirikan RSDS. “Kenapa diusulkan Gedung SKB, pertama tempatnya representatif, kedua merupakan bangunan baru dan belum pernah dimanfaatkan selain untuk tempat isolasi terpadu. Segera saja disampaikan ke teman-teman dewan, kami yakin semua akan menyetujui,” terangnya.

Jurnalis : Kintan Kinari Astuti

Editor : Nanang Priyo Basuki

Exit mobile version