Site icon kediritangguh.co

Bagas Satrio Balik Kandang Persedikab Status Pinjam, Tinggal Tunggu Tanda Tangan Manajemen Persik

KEDIRI – Sama-sama berkeinginan memajukan sepak bola di Kediri, bagaimanapun Persik Kediri tidak pernah lepas dengan keberadaan saudara tuanya, Persedikab kini melakoni kompetisi Liga III. Bagas Satrio Nugroho, pemain serba bisa dibesarkan dari skuad Persedikab bakal dipulangkan dengan status peminjaman.

“Kami memang telah mengajukan surat peminjaman hari ini. Kami menunggu surat balasan dari pihak manajemen Persik. Dalam beberapa pertandingan uji coba, dia sudah melihat langsung saat Persedikab berlaga,” ucap Dimas Andhika, Media Officer Persedikab Kediri, saat dikonfirmasi Selasa (02/08).

Rupanya, gayung bersambut karena pihak manajemen Macan Putih usai menggelar rapat pada Selasa pagi bakal mengijinkan dengan status pinjam. “Kami akan sampaikan rilis resminya. Memang ada rencana proses peminjaman pemain kepada Persedikab,” terang Hariyanto, Media Officer Persik Kediri saat dikonfirmasi di Stadion Brawijaya.

Bila kemudian kabar ini benar, maka skuad Persedikab semakin kuat terutama di sektor gelandang, juga aktif membantu penyerangan. Pemain asal Papar ini, memiliki kekuatan dan skill individu luar biasa untuk seusianya pada posisi sayap kanan.

Pun demikian, pihak Persik menegaskan tidak akan melepas namun meminjamkan sebagai bentuk mendukung kebangkitan sepak bola di Kediri. Tentunya dia akan kembali bereuni dengan Eka Sama dan Galih Febrianto, baik saat di Persik maupun di persedikab.

Editor : Nanang Priyo Basuki
Exit mobile version